Sekarang blog ini sudah gag update, sekarang admin merekomendasikan ke www.pastenet4u.blogspot.com

Rabu, September 7

Download FileZilla Portable

FileZilla Portable adalah paket FileZilla FTP client yang sangat populer, Anda dapat melakukan upload dan download dengan mudah dengan FileZilla Portable. Anda bisa menyimpannya dalam flash disk, iPod, hard disk portable atau dalam keping CD dan menggunakannya di komputer Anda, tanpa meninggalkan informasi pribadi pada komputer tersebut.
FileZilla Portable
Fitur FileZilla Portable:
FileZilla merupakan FTP client yang cepat dan sangat handal dengan fitur-fitur yang sangat menarik. Anda bisa melanjutkan download dan upload yang terhenti, deteksi terhadap timeout, support firewall, SOCKS4/5 dan HTTP1.1, SSL, SFTP dan banyak lagi, semuanya bisa dilakukan dengan interface drag n drop.
Cara Install FileZilla Portable
Untuk menginstall FileZilla Portable, silakan download paket FileZilla Portable dan klik dua kali file yang telah Anda download. Pilih lokasi tempat Anda ingin menginstall FileZilla Portable di media portable Anda, misalnya pada Flash Disk. Direktori FileZillaPortable akan dibuat pada lokasi yang Anda inginkan dan seluruh file akan diinstal.
Penggunaan FileZilla Portable
Untuk menggunakan FileZilla Portable, klik dua kali file FileZillaPortable.exe ditempat Anda menginstall FileZilla Portable pada media portable Anda. Kemudian gunakanlah FileZilla seperti biasanya.
Ada beberapa hal yang mesti Anda ketahui ketika menggunakan FileZilla Portable:
  • Jaga keamanan. Ketika menggunakan aplikasi portable, merupakan hal yang sangat baik apabila Anda selalu menjaga keamanan.
  • Melepas flash disk Anda. Ketika pekerjaan upload dan download Anda menggunakan FileZilla sudah selesai, keluar dari FileZilla dan tunggu sampai lampu pada flash disk Anda berhenti berkedip. Kemudia pilih opsi “Safely remove [device]” dari ikon pada system tray Anda. Apabila Anda langsung melepas flash disk Anda ketika masih ada aktivitas pada flash disk Anda, maka kemungkinan besar Anda akan kehilangan data-data.
Upgrade FileZilla Portable / Import Settingan Lama
Untuk melakukan upgrade ke versi terbaru, install saja versi yang baru di tempat FileZilla Portable versi lama. Seluruh settingan Anda akan tetap terjaga.
Ketika melakukan upgrade dari FileZilla versi 2.x ke versi 3.x, file settingan lama Anda tidak dapat secara otomatis ikut terupgrade dan akan hilang jika Anda tidak menyelamatkannya terlebih dahulu secara manual. Mungkin ini adalah keterbatasan dari FileZilla. Sebelum melakukan upgrade, ada baiknya Anda buat terlebih dahulu file backup settingan FileZilla.xml dari X:PortableAppsFileZillaPortableDatasettingsFileZilla.xml ke lokasi yang aman.
Setelah berhasil melakukan upgrade FileZilla Portable, pilih menu File dan kemudian Import dan cari file yang berisikan settingan lama Anda. Settingan FileZilla Portable yang lama akan diimport dan bisa digunakan lagi. Beberapa settingan tingkat advanced seperti direktori remote tidak akan ikut diimport dan Anda perlu untuk melakukan settingan ulang lagi.
Copy settingan FileZilla di komputer ke FileZilla Portable
Anda bisa meng-copy settingan FileZilla pada komputer Anda ke FileZilla Portable. Copy saja file konfigurasi FileZilla.xml di direktori FileZilla pada komputer Anda (biasanya: c:program FilesFileZilla) ke direktori FileZillaPortableAppfilezilla.

Related Post:

0 komentar:

Posting Komentar

Top Software

Top Software
Firefox 6.02

IDM 6.07build10